7355df85c016b02c18b6a3efd44184087b3485d2

Enaknya Dengar Musik Pakai iPod Touch 5 ~ Gadget Review UA-36127192-1
Get Paid To Promote, Get Paid To Popup, Get Paid Display Banner

Senin, 08 Juli 2013

Enaknya Dengar Musik Pakai iPod Touch 5

    PUNYA gadget canggih yang bisa digunakan untuk memutar musik serta video tentu sangat menyenangkan. Saat ini hampir semua smartphone memiliki kemampuan itu dengan kualitas berbeda-beda. Tapi, jika ingin memiliki gadget yang benar-benar murni memiliki kemampuan tersebut, iPod Touch lah jagonya.
    Apple sebagai produsen iPod, selalu memperbaharui pemutar musik dan videonya ini. Terakhir yang diproduksi adalah iPod Touch 5, memiliki kemapuan memutar berbagai macam trek musik dan video.
    Jadi, kian menyenangkan karena gadget ini telah mendukung beragam fitur terbaru yang tidak akan dijumpai saat menggunakan ponsel. Selain menyajikan layanan pemutar musik dan video yang sangat lengkap, iPod Touch 5 ini juga memiliki banyak sekali fitur tambahan lainnya. Pastinya akan membuat pengguna semakin tertarik untuk memilikinya.
    Harga iPod Touch 5 ini hampir sama seperti iPod Touch generasi sebelumnya, yakni sama-sama cukup tinggi. Meskipun demikian, teknologi yang disematkan pada iPod Touch 5 ini justru setara dengan teknologi iPhone 5 yang sangat terkenal tersebut. Perbedaanya hanya terdapat pada absennya fitur telepon dan SMS.
    Fitur Media Player yang lebih komplit serta bentuk yang lebih indah dan menawan. Perangkat iPod Touch 5 ini sejatinya adalah gadget media player yang memiliki tampilan yang sangat cantik, dengan warna-warni yang mencolok serta berlayar sentuh selebar 4 inci, akan memberikan  sajian menawan dengan teknologi Layar IPS LCD yang memiliki kerapatan 330 ppi.
    Body yang sangat tipis dan ringan untuk dibawa, iPod Touch 5 ini memang sangat anggun untuk untuk digenggam. Selain itu pada sisi kamera juga telah menyematkan resolusi sebesar 5 MP beserta fitur tambahannya yang sangat komplit.
    Pada sistem pemutar musik serta video, Apple iPod Touch 5 ini memang layak disebut terbaik karena berbagai macam format file bisa diputar dengan baik. Sementara  output suara yang dihasilkan juga sangat berkualitas.  Demi menunjang semua fitur dan menu yang ada pada iPod Touch 5 ini, Apple telah memberikan hardware yang sangat berkualitas dengan sistem operasi iOS6, Chipset Apple A5 serta Prosesor Dual Core 1 GHz Cortex-A9.
    Adanya tenaga yang besar ini memungkinkan kita untuk melakukan multitasking yang sempurna dan menyenangkan. Memilik kemampua ncanggih semacam itu, maka banderola iPod Touch 5 tergolong mahal. “Perangkat ini dibanderol dengan harga Rp 3.250.000,” ujar Manager Hapeworld Banjarmasin, Ibnu Sutomo. (*)

Spesifikasi iPod Touch 5:
  • Dimensi: 4,86 x 2,31 x 0,24 (inci), berat: 88 gram
  • Layar: IPS LCD Capacitive, Multi-touch 16M Colors, 4 inci, 640 x 1136 pixels, 330 ppi
  • Prosesor dan OS:  iOS 6.0, Apple A5, Dual-core 1 GHz Cortex-A9, RAM 512 MB RAM,
  • Memori Internal 32 GB/ 64 GB
  • Kamera: 5 MP, 2592 x 1936 pixels, Autofocus, LED flash
  • Konektivitas : MicroUSB 2.0, Bluetooth v4/0
  • Fitur Lain : IMAP, POP3, SMTP, Microsoft Exchange, Siri natural language commands and dictation, iCloud cloud service, iMessage, Twitter integration, Safari web browser, TV-out,  Apple Maps, Audio/video player and editor, Image editor.
  • Baterai: Waktu Musik 40 Jam,  Waktu Video 8 Jam
  • Harga: Rp 3.250.000

Sumber: metro banjar

0 komentar:

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Facebook Themes