7355df85c016b02c18b6a3efd44184087b3485d2

Sony Xperia Ion, Kamera dan Musik Keren ~ Gadget Review UA-36127192-1
Get Paid To Promote, Get Paid To Popup, Get Paid Display Banner

Senin, 14 Januari 2013

Sony Xperia Ion, Kamera dan Musik Keren

    PERSAINGAN di pasar ponsel cerdas Tanah Air makin bertambah sengit dengan kemunculan Sony Xperia Ion. Handset bikina vendor asal Jepang ini menjadi pesaing HTC One X, Samsung Galaxy S III dan LG Optimus 4X HD.
    Xperia Ion diperkenalkan ke publik Juni 2012 lalu. Sudah menjadi ciri khas ponsel buatan Sony, kelebihan ada pada kamera dan musik atau suara. "Kalau sudah Sony mengeluarkan handphone, pasti kamera dan musiknya keren," promo Nanda, SPG di Hape World Banjarmasin.
    Sony Xperia Ion memiliki layar berukuran cukup besar yakni 4,55 inci. Adapun resolusi layar Xperia Ion 1280x720 (HD) dengan lapisan kaca antigores.
    Kamera yang dibenamkan pada ponsel cerdas ini resolusinya 12 Megapixel dilengkapi LED flash (di belakang). Dukungan flash membuat hasil foto lebih jernih dan lebih menawan. Sementarakamera depannya 1,3 Megapiksel, diklaim mumpuni dalam menngambil momen- momen yang berkualitas HD.
    Tak lupa, Sony menyertakan sejumlah fitur tambahan dan opsi pengaturan kamera yang cukup luas pada Xperia Ion. Mengubah tingkat ISO, white balance, exposure compensation, metering, atau memilih mode fokus (center, touch focus, smile detection) di kamera.
    Ponsel Xperia Ion mampu merekam video 1080p @ 30 FPS dengan kamera belakang atau kamera utama,720p @ 30 FPS dengan kamera depan atau kamera kedua. Layar gadget ini terbingkai dalam plastik glossy berwarna hitam. di bagian belakangnya body dibuat dari bahan brushed metal yang membuat ponsel ini tampak mahal. Kesan tersebut diperkuat dengan tambahan bahan karet berwarna senada di ujung atas dan bawah.
    Casing atau cover tidak bisa dibuka seperti layaknya handphone-handphone di pasaran. Jadi, baterai Xperia Ion tidak bisa diganti. SIM dan Micro SD card tersembunyi di balik penutup berlapis karet di bagian atas. Berdekatan dengan lokasi kompartemen SIM dan Micro SD itu, di bagian atas, ada port untuk jack audio stereo 3,5".
    Port mini-HDMI untuk keluaran display ke monitor/ TV terdapat di sisi kiri, berdampingan dengan port USB. Seperti sejumlah ponsel Sony lainnya, Xperia Ion mendukung USB On-the-Go (OTG) sehingga bisa langsung dihubungkan ke perangkat flashdrive untuk keperluan transfer data.
    Xperia Ion memiliki ketebalan sekitar 11 mm, sehingga membuatnya kelihatan tipisl. Itu antara lain disebabkan oleh bentuk bagian belakangnya yang sedikit melengkung ke arah luar. "Dari tampilannya sih keren, tapi sayang harganya mahal," ujar ahmad pengunjung Hape World.
    Prosesor ponsel ini dual-core Qualcomm MSM8260 Snapdragon berkecepatan 1,5 GHz dipadu RAM sebesar 1 GB dan GPU Adreno 220. Memori internalnya 16 GB dan memori external Micro SD hingga 32 GB. Sedangkan untuk GPU (grafis) menggunakan GPU Adreno 220. (*)

Spesifikasi Sony Xperia Ion:
- Prosesor: Qualcomm "dual core" MSM8260 Snapdragon (S3)
- Pemroses Grafis: Adreno 220
- RAM: 1 GB
- Storage Internal: 16 GB, Eksternal: MicroSD hingga 32 GB
- Layar: 4,55 inci, 1280x720 (323 ppi)
- Kamera: 12 Megapixel dengan LED flash (belakang), 1,3 Megapixel
  (depan)
- Baterai: 1.900 mAh
- Konektivitas: 3G HSDPA; HSUPA; LTE, W-LAN 802.11 b/g/n, DLNA,
  Bluetooth 2.1, NFC, USB 2.0 OTG, HDMI, audio 3,5 mm.
- Pilihan Warna: Hitam atau Putih
- Dimensi: 133 x 68 x 10,8 mm
- Bobot: 144 gram

Foto: gsmnation.com

0 komentar:

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Facebook Themes