DESAIN candybar menjadi andalan GStar Mobile. Hal ini terlihat dari beberapa produk terakhir yang dikeluarkan pabrikan lokal ini. Demikian pula dengan produk yang baru dirilis, GStar B86.
Mengusung nama GStar B86, keluaran terbaru GStar Mobile ini disediakan untuk menyasar pasar low end. "Dibalut casing dua warna, menjadikan ponsel ini terlihat dinamis dan elegan untuk kategori candybar," ucap Karyawan Hape World, Angel.
Menurut Angel, ponsel ini sangat memberikan kenyamanan saat dioperasionalkan. Tombol navigasi empat arahnya sangat memudahkan bagi pengguna. "GStar B86 ini sangat pas dengan tangan saat digenggam. Desainnya memang disesuaikan dengan kontur tangan manusia," terangnya.
Walau bentuknya biasa, namun ponsel lokal ini mempunyai kelebihan yang tak kalah dengan produk sejenis lainnya. GStar Mobile telah memberikan beberapa fitur hiburan di dalamnya. Untuk kamera, kata dia, GStar B86 ini telah diberikan kemampuan mengabadikan momen dengan resolusi VGA. Meski VGA, namun gambar yang dihasilkan dijamin tak akan kalah.
"Fitur lain yang juga tersedia adalah Radio FM. Fitur radionya mampu menyimpan beberapa stasiun radio lokal dan nasional. Suara yang dihasilkan pun dahsyat," kata Angel.
Fitur lain yang juga terintegrasi adalah konektivitas Bluetooth, SMS, GPRS, MMS, dan WAP. Di Gerai Hape World di Jalan A Yani Kilometer 2, ponsel GStar B86 ini dibanderol cukup dengan harga Rp 199 ribu. Harga yang murah membuat ponsel ini menjadi salah satu pilihan untuk kategori low end.
Salah satu pekerja kasar di Pasar Lama, Banjarmasin, Deni mengaku sudah sejak beberapa waktu lalu memakai ponsel GStar B86 ini. Setelah memakai ponsel ini, ia menilai kinerja ponsel ini sangat hebat ketimbang lainnya. Terlebih dukungan 1000 MAh yang ada.
"Saat bekerja, saya selalu bisa mendengarkan radio. Baterainya pun tahan lama. Baterainya bisa bertahan seharian meski radionya aktif terus," ucap dia kagum. (mtb)
--------------------------------------
Spesifikasi GStar B86:
- Dual sim GSM-GSM
- Digital Kamera
- Mp3 Ringtones
- FM Radio
- Bluetooth
- Power Speaker
- Support TFlash Card
- Wap GPRS
- Baterai 1000 MAh
Menurut Angel, ponsel ini sangat memberikan kenyamanan saat dioperasionalkan. Tombol navigasi empat arahnya sangat memudahkan bagi pengguna. "GStar B86 ini sangat pas dengan tangan saat digenggam. Desainnya memang disesuaikan dengan kontur tangan manusia," terangnya.
Walau bentuknya biasa, namun ponsel lokal ini mempunyai kelebihan yang tak kalah dengan produk sejenis lainnya. GStar Mobile telah memberikan beberapa fitur hiburan di dalamnya. Untuk kamera, kata dia, GStar B86 ini telah diberikan kemampuan mengabadikan momen dengan resolusi VGA. Meski VGA, namun gambar yang dihasilkan dijamin tak akan kalah.
"Fitur lain yang juga tersedia adalah Radio FM. Fitur radionya mampu menyimpan beberapa stasiun radio lokal dan nasional. Suara yang dihasilkan pun dahsyat," kata Angel.
Fitur lain yang juga terintegrasi adalah konektivitas Bluetooth, SMS, GPRS, MMS, dan WAP. Di Gerai Hape World di Jalan A Yani Kilometer 2, ponsel GStar B86 ini dibanderol cukup dengan harga Rp 199 ribu. Harga yang murah membuat ponsel ini menjadi salah satu pilihan untuk kategori low end.
Salah satu pekerja kasar di Pasar Lama, Banjarmasin, Deni mengaku sudah sejak beberapa waktu lalu memakai ponsel GStar B86 ini. Setelah memakai ponsel ini, ia menilai kinerja ponsel ini sangat hebat ketimbang lainnya. Terlebih dukungan 1000 MAh yang ada.
"Saat bekerja, saya selalu bisa mendengarkan radio. Baterainya pun tahan lama. Baterainya bisa bertahan seharian meski radionya aktif terus," ucap dia kagum. (mtb)
--------------------------------------
Spesifikasi GStar B86:
- Dual sim GSM-GSM
- Digital Kamera
- Mp3 Ringtones
- FM Radio
- Bluetooth
- Power Speaker
- Support TFlash Card
- Wap GPRS
- Baterai 1000 MAh
0 komentar:
Posting Komentar